Klub Daihatsu Indonesia

Klub Daihatsu Indonesia

Klub Daihatsu Indonesia merupakan komunitas bagi pemilik, peminat dan pemerhati produk kendaraan keluaran Daihatsu Motor di Indonesia. Banyak sekali komunitas atau klub yang dibentuk berdasarkan kesamaan kepemilikan kendaraan, hobi, pengalaman, kekeluargaan dan lain sebagainya, dari pengguna mobil Daihatsu, baik itu nasional maupun regional.

Klub Daihatsu Indonesia

Tidak semua klub Daihatsu Indonesia yang ada secara resmi bergabung dalam binaan PT Astra Daihatsu Motor Indonesia. Dalam artian hanya sekedar komunitas pemilik kendaraan Daihatsu, tanpa harus memiliki nama klub dan kepengurusan resmi. Namun beberapa klub telah mendaftarkan komunitasnya ke Daihatsu Indonesia secara resmi.

Beberapa komunitas atau klub telah terdaftar dan bergabung di bawah binaan PT Astra Daihatsu Motor Indonesia secara resmi. Namun, pihak Daihatsu Indonesia masih membuka bagi klub Daihatsu lainnya untuk bergabung dalam Keluarga Besar Daihatsu Indonesia dengan persyaratan tertentu.

Persyaratan Klub Resmi Binaan PT Astra Daihatsu Motor Indonesia

  • Klub merupakan Organisasi/perkumpulan resmi bagi pemilik, pencinta dan pemerhati mobil Daihatsu
  • Klub wajib memiliki susunan kepengurusan yang resmi
  • Setiap anggota yang terdaftar harus memiliki data keanggotaan yang sah (Kartu dan Nomor Identitas Anggota Klub)
  • Klub telah memiliki media informasi dalam bentuk forum komunikasi digital/internet sebagai media sosial aktif para anggota Klub
  • Ketua Umum dan pengurus pusat Klub harus memiliki dan menggunakan mobil Daihatsu yang merupakan identitas klub
  • Klub bersifat non-politik, dan berasaskan kekeluargaan dan persaudaraan
  • Klub melakukan kegiatan organisasi yang bersifat sosial, keanggotaan dan kegiatan kekeluargaan, baik oleh pengurus pusat maupun chapter/cabang, secara rutin dan aktif

Daftarkan klub Anda melalui microsite club Daihatsu di https://daihatsu.co.id/klub/klub-daftar dan kirimkan AD/ART & struktur pengurus club Anda ke [email protected] sebagai syarat aktivasi. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi 087812724985 (Ipin)

Daftar Resmi Klub Daihatsu Indonesia

Ceria Club Indonesia (CCI)Ceria Club Indonesia (CCI) dibentuk dan didirikan dengan dasar kekeluargaan dan bertujuan untuk menyatukan seluruh pemakai Daihatsu Ceria di seluruh Indonesia.

 

Daihatsu Ayla IndonesiaDaihatsu Ayla Indonesia (DAI) adalah komunitas untuk menjalin erat tali silaturahmi dengan pengguna dan pemerhati daihatsu ayla di seluruh indonesia.

 

club ayla indonesia

Club Ayla Indonesia (CAI) merupakan komunitas yang beranggotakan para pemilik mobil Daihatsu Ayla sebagai wadah berkumpul untuk saling berbagi tentang mobil keluaran Astra Daihatsu ini.

 

Daihatsu Taruna Club (DTC)Daihatsu Taruna Club ini diperuntukkan untuk komunitas semua pemilik, pemakai atau pecinta Daihatsu Taruna (seri C dan F) di Indonesia

 

 

Taruna OwnersTaruna Owners (TO / TARUNERS) merupakan klub dalam mewadahi para pemilik kendaraan Daihatsu Taruna di Indonesia.

 

 

Daihatsu Zebra ClubDaihatsu Zebra Club (dulunya ZEBRA ESPASS CLUB atau disingkat ZEC) merupakan wadah komunikasi bagi pemilik kendaraan Daihatsu Hijet, Zebra, Espass.

 

Daihatsu Xenia Indonesia ClubDaihatsu Xenia Indonesia Club (DXIC) merupakan wadah komunitas pengguna Daihatsu Xenia untuk saling berbagi, termasuk dengan beberapa club yang sudah ada.

 

Avanza Xenia Indonesia ClubAvanza Xenia Indonesia Club (AXIC) adalah wadah dan pemersatu seluruh anggota maupun pemerhati kendaraan Avanza dan Xenia serta memperluas pergaulan serta meningkatkan kesetiakawanan sosial di Masyarakat.

 

Terios IndonesiaTerios Indonesia (Terios ID) adalah wadah untuk saling bertegur sapa, bercerita, berkeluh kesah, berbagi informasi dan narsis dengan Teriosnya masing-masing di seluruh penjuru Indonesia.

 

Terios Rush Club IndonesiaTerios Rush Club Indonesia (TERUCI) adalah komunitas pengguna kendaraan Daihatsu Terios dan Toyota Rush untuk menjalin silaturahmi dan persaudaraan dengan sesama pengguna serta pecinta otomotif seluruh Indonesia.

 

All New Rush & Terios IndonesiaAll New Rush & Terios Indonesia (Alert) adalah club otomotif yang menaungi pemilik kendaraan All New Toyota Rush dan Daihatsu Terios di Indonesia.

 

 

Sirion Community Sirion Community (Sirionity) adalah forum komunikasi bagi pengguna, calon pengguna dan pencinta Mobil Daihatsu Sirion yang bersifat perkumpulan keluarga untuk membentuk keakraban bersama keluarga pemilik Sirion.

 

Sirion Indonesia ClubSirion Indonesia Club (SIC) merupakan organisasi para pemilik, pengguna, penggemar, maupun pemerhati kendaraan Daihatsu Sirion seluruh tipe dan tahun yang di pasaran Indonesia.

 

YRV Owner Indonesia YRV Owner Indonesia (YOI) adalah club yang menaungi pemilik mobil Daihatsu YRV. Diperkirakan hanya ada 300-an unit Daihatsu YRV di Indonesia.

 

 

GranMax Luxio Club Indonesia GranMax Luxio Club Indonesia (MAXXIO) wadah/komunitas pengguna kendaraan Daihatsu GranMax dan Luxio agar dapat saling bersilahturahmi dan mengembangkan kreatifitas serta memahami pentingnya berkendara yang tertib dan patuh terhadap peraturan lalu lintas.

 

c2w communityKlub Daihatsu C2W (Charade Classy Winner) merupakan komunitas pengguna Daihatsu Charade, Daihatsu Classy dan Daihatsu Winner. Misi memberikan informasi secara lengkap mengenai kendaraan Daihatsu Charade di Indonesia, menjalin persaudaraan antar sesama pengguna dan pemilik kendaraan Daihatsu Charade di Indonesia.

 

Klub Daihatsu Indonesia

Recommended For You

About the Author: Keluarga Daihatsu

Sekedar sharing tentang Daihatsu Motor dan info otomotif lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *